ide bisnis di ruko
10 Ide Bisnis di Ruko Dekat Kawasan Perumahan, Keuntungannya Menjanjikan

Punya ruko nganggur sayang banget kalau tidak dimanfaatkan. Di artikel ini Mindo akan memberikan 10 ide bisnis di ruko yang lokasinya dekat dengan kawasan perumahan atau gedung perkantoran. Tertarik cari idenya? Baca ulasan ini sampai selesai!

Daftar Ide Bisnis di Ruko

Ruko biasanya dibangun di lokasi yang strategis, dekat dengan pusat kota atau kawasan yang ramai orang lalu lalang. Kelebihan ini sayang sekali kalau tidak dimanfaatkan sebagai tempat usaha karena visibilitas dan aksesibilitas sudah tak perlu diragukan. Jadi, pastikan Anda mempertimbangkan ide bisnis berikut ini, ya!

1. Minimarket

ide bisnis di ruko
Sumber: Freepik

Minimarket termasuk ide usaha yang sangat menjanjikan. Tak peduli musim ataupun tren, minimarket yang menjual kebutuhan sehari-hari sudah pasti dikunjungi pelanggan. Terlebih lagi kalau harga yang ditawarkan lebih miring dan variasi produknya lengkap.

Terlepas dari itu, keberadaan minimarket di wilayah perumahan atau kompleks hunian sangat membantu penghuni sekitar agar tidak perlu pergi jauh-jauh untuk membeli kebutuhannya.

2. Laundry

ide bisnis di ruko
Sumber: Freepik

Memang banyak rumah tangga yang sudah memiliki mesin cuci. Sayangnya, banyak juga yang tidak memiliki banyak waktu untuk mencuci, menjemur, dan menyeterika baju sendiri karena kesibukan yang mereka jalani.

Alhasil, jasa laundry memberikan ide dan peluang bisnis yang menggiurkan untuk digarap. Terlebih lagi kalau lokasi ruko Anda ada di dalam perumahan atau tempat kos mahasiswa.

3. Daycare

ide bisnis di ruko
Sumber: Pexels

Sebuah studi mengungkapkan bahwa hari ini, persentase suami-istri yang sama-sama bekerja semakin meningkat. Di balik fenomena ini, muncullah sebuah ide usaha baru yang cukup menjanjikan. Yakni dengan membuka daycare alias tempat penitipan anak.

Jasa ini banyak dibutuhkan suami-istri yang sama-sama bekerja dan jauh dari keluarga sehingga mereka butuh daycare berkualitas untuk menitipkan buah hatinya selagi mereka beraktivitas di luar rumah.

4. Tempat Kursus atau Les

ide bisnis di ruko
Sumber: Freepik

Kesadaran masyarakat akan pendidikan semakin tinggi. Memang benar bahwa keberhasilan pendidikan tidak semata-mata dapat dinilai dari score yang tinggi. Namun perlu Anda ketahui bahwa ini bisa membuat anak merasa lebih percaya diri.

Hasilnya, banyak orangtua yang tak ragu memberikan kursus tambahan, baik yang bersifat akademik maupun non-akademik, untuk mendukung tumbuh kembang putra putrinya.

5. Salon Kecantikan

Sumber: Pexels

Tak butuh tempat yang terlalu luas untuk memulai bisnis salon kecantikan. Selagi menata layout dengan efisien, Anda bisa membuka salon kecantikan yang menawarkan berbagai layanan perawatan tubuh dan kecantikan.

Misalnya potong rambut, creambath,  facial, manicure-pedicure, hingga layanan spa. 

6. Barbershop

Sumber: Pexels

Bukan cuma wanita yang ingin grooming, para pria juga perlu merawat diri agar terlihat rapi dan menarik. Itu sebabnya membuka barbershop di area perumahan sangatlah menjanjikan. Terlebih lagi kalau di sekitaran sana belum ada barbershop modern.

Untuk memberi pelayanan ekstra, Anda bisa menawarkan perawatan janggut, pijat kepala, atau produk perawatan rambut.

7. Coworking Space

Sumber: Pexels

Bagi pekerja informal yang membutuhkan tempat kerja yang kondusif tapi tetap nyaman, coworking space adalah tempat yang tepat.

Untuk menggarapnya, Anda perlu menyulap bangunan ruko menjadi ruang kerja yang nyaman. Lengkap dengan fasilitas pendukung, seperti meja kerja, kursi, koneksi internet yang lancar, ruang rapat, dan lain sebagainya.

8. Apotek

Sumber: Freepik

Industri kesehatan termasuk salah satu ladang bisnis yang nggak ada matinya. Kalau selama ini Anda bergerak di dunia kesehatan dan memiliki properti nganggur, kesempatan ini bisa Anda gunakan untuk membuka apotek yang menyediakan obat-obatan, suplemen, maupun produk farmasi lainnya.

9. Coffee Shop

Sumber: Pexels

Coffee shop menjadi ide bisnis paling populer selama beberapa tahun belakangan ini. Sejak fenomena es kopi meledak, berbagai coffee shop baru terus bermunculan. Dan menariknya hampir setiap brand punya basis pelanggan yang kuat.

Maka dari itu, coba deh manfaatkan ruko kosong Anda untuk membuka coffee shop.

10. Franchise Restoran Cepat Saji

Sumber: Freepik

Bisnis franchise memberikan banyak keuntungan. Selain tidak harus memulainya dari nol, Anda bisa memanfaatkan reputasi merek dan model bisnis yang established.

Salah satu dari sekian banyak pilihan franchise, restoran cepat saji seperti Doyan Ayam adalah pilihan yang cocok. Bukan cuma nama besarnya saja yang bisa diandalkan, menu-menunya yang variatif juga pasti approved oleh semua kalangan. Gimana tertarik bergabung menjadi mitra Doyan Ayam? Hubungi kami melalui WhatsApp di 0838-3106-5888 atau klik di sini untuk mempelajari keuntungannya.

Itulah 10 ide bisnis di ruko yang bisa Anda gunakan sebagai inspirasi. Semoga artikel ini bisa membantu Anda membuat keputusan bisnis yang cemerlang!

 

Bagikan Artikel ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Rekomendasi Promo Lainnya

Promo Gajian
Promo Gajian Doyan Ayam Hadir Lagi!
calendar--v1 Berlaku Hingga : 21 September 2025
Diskon 17%
Promo Diskon 17% Spesial Kemerdekaan di Doyan Ayam
calendar--v1 Berlaku Hingga : 17 Agustus 2025
Promo Baju Merah
Promo Spesial Kemerdekaan: Pakai Baju Merah, Dapet Bonus!
calendar--v1 Berlaku Hingga : 19 Agustus 2025

Baca Artikel Lainnya

Tips Memilih Lokasi Franchise
11 Tips Memilih Lokasi Franchise Makanan, yang Strategis Saja Belum Cukup!
Franchisor biasanya memang memberikan syarat khusus terkait lokasi usaha. Namun, sebagai calon franchisee,...
Baca Lebih Lanjut >
Apa Itu Comfort Food
Apa Itu Comfort Food? Rahasia Makanan yang Bikin Hati Hangat
Makanan bukan hanya soal rasa, tetapi juga soal perasaan. Ada kalanya kita ingin mencoba makanan baru...
Baca Lebih Lanjut >
customer-experience-creative-collage
Tips Memperlakukan Konsumen Berdasarkan Karakter Mereka
Sebagai pelaku usaha, melakukan pendekatan dengan memahami karakter konsumen adalah hal yang penting...
Baca Lebih Lanjut >

Doyan Ayam

Franchise

Menu Links

Hubungi Kami

Head Office
Jl. Darmo Indah Asri AF – 14, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia – 60186

Berlangganan Newsletter

Hubungi Kami

Head Office
Jl. Darmo Indah Asri AF – 14, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia – 60186

Berlangganan Newsletter